White Hut and Tilia Japonica: Desain Rumah Fungsional dari Jepang

Jepang terkenal dengan kedisiplinannya dan juga mahalnya harga lahan di sana. Sebab, Jepang merupakan negara padat dengan lahan terbatas sehingga untuk membeli rumah di sana, harganya bisa sangat selangit. Tak semua orang memiliki kesempatan untuk membeli rumah. Jika pun bisa, maka harga yang harus dibayarkan cukup tinggi. Beda banget deh dengan harga properti Indonesia yang masih bisa dijangkau semua kalangan!

Desain Rumah Fungsional dari Jepang

Untuk itu, masalah lahan terbatas dan juga rumah tinggal yang layak menjadi permasalahan yang harus dipecahkan bagi para arsitek Jepang. Mereka harus memutar otak, bagaimana caranya memanfaatkan lahan sekecil mungkin untuk dijadikan sebagai rumah senyaman mungkin. Hal ini tentunya tidak mudah, bukan?

Salah satu firma arsitektur di sana sudah menemukan jawabannya. Adalah Takahashi Maki and Associates yang menciptakan sebuah rumah dengan nama White Hut and Tilia Japonica. Rumah ini merupakan rumah tiga lantai yang berada di Saitama, Jepang. Luas bangunannya sendiri hanya sekitar 21 meter persegi, terhitung kecil untuk sebuah rumah, namun ternyata sangat nyaman ditinggali.

Memasuki rumah kreasi Takahashi Maki and Associates, Anda akan disambut dengan dekorasi minimalis dengan pencahayaan terang yang nyaman. Furnitur di dalamnya sangat mini tetapi tepat guna. Rumah ini terdiri atas tiga lantai dan setiap lantai memiliki fungsi yang berbeda. Lantai pertama merupakan ruang untuk bersantai dan beristirahat.

Anda bisa menemukan ruang tidur, ruang duduk, dan ruang untuk menjamu tamu yang mungil. Melangkah ke lantai berikutnya, Anda menemukan ruang fungsional yang biasa digunakan untuk beraktivitas. Yang paling menarik tentunya adalah lantai teratas, di mana Anda bisa menemukan dapur mungil dan ruang belajar yang diterangi dengan sinar alami. Ada pula balkon mini yang membuat Anda bisa memandangi kota dari atas ketinggian.

White Hut and Tilia Japonica merupakan jawaban yang tepat bagi Anda yang menginginkan rumah fungsional dengan ruang terbatas. Konsep minimalisnya yang tidak meninggalkan kenyamanan huni membuat desain ini banyak mencuri perhatian warga dunia. Bagaimana menurut Anda?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.