Mengamankan Data Center dari Sambaran Petir

Memasuki mesin hujan seperti sekarang ini, di mana hujan turun sepanjang waktu dan petir yang menyambar untuk mengiringi hujan, maka sistem keamanan data center pun perlu diamankan. Mengapa demikian? Pasalnya petir bisa sangat membahayakan keberadaan data center dan bisa merusak jika dibiarkan. Lihatlah saja data center milik Google, yang naas karena tersambar petir. Hal ini tentunya tidak diinginkan oleh Anda yang menyimpan data penting di data center Jakarta, bukan?

Sebenarnya, apa sih dampak petir pada data center?

Mengamankan dan Menjaga Data Center

Eits, jangan macam-macam. Petir bisa menghancurkan data center dengan merusak jaringan listrik dan juga komponen elektroniknya. Parahnya lagi, jika kerusakan yang diterima oleh data center tersebut mengkhawatirkan, maka data yang ada di dalamnya bisa hilang atau tidak diakses sama sekali. Apalagi jika yang terkena sambaran adalah hard disk server. Maka, hard disk ini tidak bisa lagi digunakan untuk membaca data atau pun menulis data.

Lantas, apa yang harus dilakukan untuk menjaga data center Anda agar tidak terkena sambaran petir?

  • Pemilihan tempat yang strategis. Itulah mengapa data center tidak bisa didirikan di sembarang tempat. Data center harus dibangun di atas sebuah lahan yang tidak rawan bencana dan tidak berpotensi terkena sambaran petir. Segala jenis bentuk kerusakan yang bisa diterima oleh data center ini harus diminimalisir sehingga tidak menimbulkan kerugian di masa depan.
  • Pemasangan alat penangkal petir. Di beberapa gedung tinggi di ibukota, alat penangkal petir ini biasanya dipasang di bagian teratas gedung. Fungsinya tidak lain dan tidak bukan adalah untuk menghalau petir dan menjaganya agar tidak menyambar gedung. Nah, manfaatkan alat ini untuk menjaga agar data center Anda tidak terkena sambaran petir.
  • Lakukan pemantauan secara berkala. Monitoring sangat penting untuk mencegah terjadinya kerusakan dalam data center yang mungkin belum Anda ketahui. Periksa apakah ada jaringan yang tidak biasa atau malah terdapat kebocoran listrik yang nantinya bisa berdampak buruk pada keberlangsungan data center.

Nah, semoga artikel di atas bisa membantu dan menginspirasi Anda, ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.