Part 3 – Suka Baca Komik? Kenalan dengan Genre Komik, Yuk!

Buat kamu yang suka baca komik, untuk mempermudah filter cerita apa saja yang kamu suka, biasanya kamu melakukan search by genre. Ya, hal ini memang sangat mempermudah pencarian kamu terhadap komik yang kamu suka, apalagi kalau kamu baca komik via internet alias online. Tindakan ini membantu banget terlebih jika paket internet cepat dan murah kamu sudah terbatas kuotanya. Dalam artikel berikut ini, kami berikan beberapa rekomendasi genre yang mungkin bisa kamu coba baca! Simak, yuk!

  1. Membaca KomikRomance. Butuh kisah-kisah manis dan romantis? Maka, kamu perlu membaca komik bergenre romance. Sesuai dengan namanya, dalam komik romance ini, pembaca akan disuguhkan dengan kisah-kisah romantis antara laki-laki dan perempuan. Bacanya bisa banget bikin kamu baper dan ikut sedih kalau tokoh utamanya sedang kesusahan. Tapii, ketika tokoh utama bahagia karena bersatu dengan pujaan hatinya, kamu pun jadi ikut senang.
  2. School Life. Kamu yang sudah melewati usia sekolah dan sudah bekerja, terkadang ingin sekali deh membaca kisah-kisah masa sekolah yang masalahnya nggak jauh-jauh dari tugas, urusan sekolah, dan juga teman-teman. Nah, di dalam komik, ada nih genre school life yang bisa kamu baca. Konflik, tema, plot, dan juga tokohnya berada dalam satu ruang lingkup yang sama, yakni sekolah. Bahkan saking nyatanya, kamu pasti merasa pernah mengalami apa yang dialami oleh tokoh dalam komik. Wah, makin kangen dengan sekolah.
  3. Sports. Panggilan buat kamu yang suka olahraga! Kamu harus banget baca komik bergenre sports ini. Sebab di dalam komik ini, nuansa olahraganya sangat kuat sekali dan kamu akan lebih memahami lika-liku dunia atlet dengan segala sisi positif dan negatifnya. Konfliknya berputar pada kompetisi, keinginan untuk menang, dan pastinya penghambat para atlet untuk mencapai tujuan tersebut. Tapi, biasanya pada komik bergenre sports ini sangat kental sekali nuansa kerja sama antar atletnya.
  4. One Shot. Malas membaca komik yang berseri? Maka, kenalan deh dengan komik yang genre-nya one shot. Dalam komik one shot ini, penulis bisa bercerita tentang apa saja, hanya saja syaratnya tidak boleh lebih satu chapter. Ceritanya singkat, padat, dan pastinya cocok untuk dibaca ketika kamu tidak punya banyak waktu.
  5. Slice of Life. Sesuai dengan judulnya, komik bergenre slice of life ini bercerita tentang kisah-kisah dalam kehidupan kita. Kisah yang mungkin sering terlewat karena kita sudah terlalu terbiasa dengan semua cerita tersebut. Bisa berupa perjuangan seseorang, kisah tentang seseorang yang berjuang dalam meraih mimpinya, atau tentang berbagai struggle lain yang pastinya pernah kamu alami dalam hidup.

Nah, itu dia beberapa genre yang ada di dalam komik. Kamu sendiri paling suka baca komik dengan genre apa, sih? Lalu, judul komik apa yang paling berkesan untukmu? Share ke kita, dong!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.