Pentingnya Persiapkan Asuransi Pensiun Sedini Mungkin
Menikmati masa tua dengan nyaman dan berkecukupan tanpa harus memikirkan masalah finansial, tentu menjadi impian semua orang. Namun, impian menikmati masa tua yang bebas kekhawatiran finansial ini tidak akan terwujud bila kita tidak mempersiapkannya sedini mungkin. Salah satu hak yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan produk asuransi pensiun.
Asuransi pensiun adalah jenis asuransi yang menjamin kepastian tersedianya dana pensiun atau dana di hari tua nanti. Kita bisa memanfaatkan proteksi yang diberikan asuransi pensiun sebagai pengganti pendapatan di hari tua. Dengan adanya asuransi ini, kita tidak perlu khawatir haru berketergantungan dan menjadi beban anak-anak kita nanti.
Tidak ada batasan usia berapa sebaiknya seseorang mengambil premi asuransi hari tua ini, hal itu tergantung pada tujuan dan rencana setiap orang. Namun akan lebih baik bila kita mulai mempersiapkan asuransi pensiun sedini mungkin. Ini karena kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi pada kita di kemudian hari. Meski kita telah memiliki rencana terkait bisnis atau keuangan, namun karena beberapa hal, belum tentu hal itu bisa tercapai sebelum usia pensiun kita.
Berikut ini beberapa alasan penting mengapa penting mengambil produk asuransi pensiun sedini mungkin:
- Tidak adanya dana simpanan yang cukup sebagai dana pengganti untuk mempertahankan kebutuhan hidup keluarga karena tidak adanya sumber penghasilan (pensiun).
- Tidak mengetahui secara pasti kapan pemasukkan akan terhenti. Karena meski kita telah memiliki rencana panjang, namun sebagai manusia, kita todak tahu bagaimana masa depan akan terjadi. Bisa saja masa pensiun atau masa di mana penghasilan kita berhenti datang lebih cepat, misalnya karena masalah kesehatan dan lain sebagainya.
- Biaya setelah sakit atau kondisi kritis. Selain untuk diri sendiri pada masa tua, Produk Asuransi Untuk Masa Depan Anak. Dengan kemajuan teknologi di dunia medis, banyak pasien yang dapat melewati masa kritis, namun tidak banyak yang bisa kembali melanjutkan hitup secara berkualitas karena terbatasnya dana.
- Kebutuhan dan inflasi yang terus naik. Semakin berjalannya waktu, semakin banyak pula kebutuhan dalam hidup. Belum lagi, inflasi yang akan terus naik membuat biaya hidup juga semakin meningkat.
Satu hal yang perlu diingat adalah, agar kita bisa mendapatkan manfaat yang optimal di hari tua ini, maka penting sekali untuk memiliki persiapannya yang cermat sedini mungkin. (raw)